KUBET – Rating Pemain Arsenal Vs Manchester City: Erling Haaland, Sekarang Tahu Kan Siapa Myles Lewis-Skelly?!

Arsenal ratings Man City compositeGetty Images

Rating Pemain Arsenal Vs Manchester City: Erling Haaland, Sekarang Tahu Kan Siapa Myles Lewis-Skelly?!

Arsenal menghabisi Manchester City dengan skor telak 5-1 di Emirates Stadium, Minggu (2/2). The Gunners mencabik-cabik sang juara bertahan Liga Primer Inggris dengan performa dominan termasuk mencetak empat gol di babak kedua, sehingga Mikel Arteta bisa menempel ketat Liverpool di klasemen.

Tuan rumah unggul hanya dalam dua menit setelah menjebak Man City di area pertahanan mereka sendiri. Leandro Trossard merampas bola dari Manuel Akanji, dan bola yang bergulir liar digulirkan Declan Rice untuk Kai Havertz. Penyerang Jerman itu memilih tidak egois dan mengopernya untuk diselesaikan Martin Odegaard. Arsenal kembali menjebol gawang City ketika Gabriel Martinelli mencungkil bola melewati Stefan Ortega, tetapi bendera offside ditegakkan.

Peluang apik pertama yang tim tamu bisa ciptakan terjadi pada pertengahan babak pertama ketika Josko Gvardiol menanduk sebuah sepak pojok, tetapi David Raya bisa menepisnya dengan impresif sampai-sampai membuat satu stadion bergemuruh ‘ooh’ ketika melihat tayangan ulang. Pada serangan berikutnya, Arsenal mestinya bisa menggandakan skor. Umpan Ortega terlalu lemah untuk Mateo Kovacic sehingga Rice bisa memotongnya dan meneruskannya untuk Havertz lagi, tapi mungkin finishing bukan aspek terkuatnya karena sepakannya melebar dari jarak dekat.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Tak lama setelah turun minum, Man City menetralkan skor. Savinho mendapat ruang untuk memberikan umpan ke kotak penalti, dan bola tersebut bisa dijemput Erling Haaland yang melompat lebih tinggi dari William Saliba untuk menanduknya melewati Raya. Namun, 38 detik setelah kick-off, Arsenal berhasil menyamakan kedudukan berkat sepakan jarak jauh yang mengenai tubuh John Stones.

The Gunners semakin nyetel dan menambahkan gol ketiga via Myles Lewis-Skelly, yang memotong kedalam menggunakan kaki lemahnya, dan melepaskan tendangan pisang yang tak bisa digapai Ortega. Bek remaja Arsenal itu lalu meniru selebrasi ‘zen’ Haaland, seolah menyindirnya. Arsenal belum selesai, dan kali ini mencabik-cabik Man City lewat serangan balik yang berujung pada Havertz mengonversi operan Martinelli untuk menebus kemandulannya sebelumnya.

Di masa injury time, anak asuh Mikel Arteta mendapat gol kelima. Bintang 17 tahun Ethan Nwaneri memotong ke dalam dari kanan dan melepaskan sepakan indah dari pinggir kotak penalti, dan Ortega tak berkutik lagi.

GOAL menilai rating para pemain Arsenal yang mengamuk membantai Manchester City di Emirates…

Tinggalkan komentar